Senin, 24 Mei 2010

Setiap Pulau Hunian Kepulauan Seribu Dapat Tambahan Alat Penyuling Air

-Pemerintah Kabupaten Administrasi Kepulauan Seribu berencana mengusulkan penambahan fasilitas instalasi pengelolaan air reverse osmosis (IPA-RO) di setiap pulau hunian kepada Dewan Perwakilan Rakyat Daerah DKI Jakarta. Pada rencana ini, setiap pulau hunian akan diusulkan mendapat tambahan satu unit instalasi untuk menyuling air laut tersebut.





“Akan diusulkan secepatnya, karena penambahan ini harus bisa direalisasikan pada 2011,” kata Bupati Kepulauan Seribu Burhanuddin, melalui telepon, Sabtu (22/5).

Penambahan perlu segera dilakukan karena sejumlah instalasi penyulingan air yang sudah ada di beberapa pulau hunian juga belum mampu memenuhi kebutuhan masyarakat. Seperti yang terjadi di Pulau Kelapa, Pulau Pramuka, Pulau Pari, Pulau Panggang, Pulau Untung Jawa, dan beberapa pulau lainnya. “Sebab, kebutuhan air bersih dari waktu ke waktu terus meningkat,” ujar dia.
Selain itu, beberapa instalasi penyulingan air yang sudah ada kerap rusak. Penyebabnya adalah faktor usia dan intensitas pemakaian, seperti pernah terjadi pada instalasi penyulingan air di Pulau Untung Jawa. “Instalasi penyulingan air tersebut yang sudah terpasang sejak hampir 10 tahun,” kata Burhanuddin.
Penambahan instalasi penyulingan air diharapkan juga mampu mendorong peningkatan jumlah wisatawan ke pulau hunian. Apalagi, jumlah wisatawan di beberapa pulau hunian, seperti Pulau Pramuka, Pulau Tidung, dan Pulau Untung Jawa, terus bertambah. “Sehingga kebutuhan air bersih bagi wisatawan juga bisa terpenuhi,” ujarnya.
WAHYUDIN FAHMI – Tempo interaktif

Tidak ada komentar: